Nasir Djamil Minta Perkuat Ketahanan Nasional

Anggota DPR RI asal Aceh dalam acara dengar pendapat Aceh Hebat yang diselenggarakan oleh JSI pada 12)2/2018 (foto : Istimewa)

Penulis : Agus

acehaktual.com | Banda Aceh – Anggota DPR RI dari Fraksi PKS meminta untuk memperkuat ketahanan nasional. Hal ini disampaikan dalam acara dengar pendapat masyarakat yang diselenggarakan oleh JSI (12/2/2018).

Menurutnya ada ada tiga hal yang menentukan ketahanan nasional. Terutama berkaitan dengan pengambilan kebijakan yang silakukan oleh pemerintah. Terlebih lagi dengan nawacita yang didengungkan oleh presiden.

Pertama berkaitan dengan proses pembentukan pengembalian kebijakan yang melibatkan berbagai pihak yang memiliki kepentingan. Kedua terkait dengan pelaksanaan kewenangan until mengelola berbagai urusan negara.

Kemudian yang ketiga berkaitan dengan istrumen yang akan mendorong terciptanya kesejahteraan di tengah masyarakat. Demikian disampaikan oleh legislator asal Aceh tersebut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here