SDIT Nurul Islah Ikuti Kemah Nasional SIT di Cibubur

Penulis : Agus

Salah Satu Rombongan Pramuka Sako SIT Aceh berfoto saat akan berangkat ke cibubur. (Foto : Dian)

ACEHAKTUAL.COM | Banda Aceh;- Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Nurul Islah mengikuti rangkaian Kemah Nasional SIT di Cibubur. Acara tersebut dilaksanakan pada 16 sampai dengan 19 November di Buperta Cibubur. Mengambil tema “Kokohkan Jati Diri Pramuka SIT Untuk Siap Memimpin Indonesia” kegiatan ini merupakan yang kelima kalinya.(15/11/2018)

Murid-murid SDIT Nurul Islah tersebut masuk dalam rombongan Pramuka Sako SIT Aceh. Maksud dari diadakannya Kemah Ukhuwah Nasional IV Sako Pramuka SIT 2018 adalah untuk untuk mewujudkan generasi muda Indonesia yang TAQWA, TANGGUH, TANGKAS dan TEGUH serta untuk menumbuhkan rasa kebangsaan yang ber-Bhinneka Tunggal Ika.

Kemah Ukhuwah Nasional IV Sako Pramuka SIT 2018 bertujuan untuk meningkatkan karakter kemandirian, ketangguhan dan keterampilan, jiwa kepemimpinan, semangat persaudaraan, persatuan dan kesatuan Pramuka Penggalang dalam bingkai nilai-nilai ke Islaman serta memiliki komitmen terhadap penghayatan dan pengamalan Kode Kehormatan Pramuka yaitu Tri Satya dan Dasa Darma.

Pramuka Sako SIT Aceh berangkat melalui Bandara Sultan Iskandar Muda pada hari rabu (15/11/2018). Total 109 orang yang meliputi 87 orang anak pramuka dan 22 orang pembina. Menggunakan 4 pesawat. Rombongan berangkat dengan  1 : lion jam 06.00, citylink jam 09.25, batik jam 10.30, lion jam 10.00.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here