Aceh Utara Jadi Juara Lomba Baca Kitab Kuning PKS 2020

ACEHAKTUAL.COM | Banda Aceh,- Peserta dari Aceh Utara atas nama Indra Gunawan akhirnya keluar sebagai juara pertama Lomba Baca Kitab Kuning (LBKK) Tahun 2020 tingkat Wilayah Aceh. Ketetapan tersebut merupakan hasil keputusan dewan juri pada final lomba yang berpusat di Kyriad Muraya Hotel (sabtu/06/12/2020).

“Nantinya dia akan berhak mengikuti lomba untuk tingkat nasional. Perlombaan ini sudah rutin diselenggarakan tiap tahun oleh PKS”, Terang Mulya Irza selaku Sekteriat Panitia dalam keterangannya saat dikonfirmasi oleh acehaktual.com.

sementara itu ketua Fraksi PKS Zaenal Abidin yang merupakan Anggota DPRA PKS menyebutkan bahwa sebagaimana disampaikan Keputusan Dewan Juri Terkait Pemenang Lomba Baca Kitab Kuning yang keluar sebagai Juara pertama Indra Gunawan (Aceh Utara); Juara kedua Muhammad Murtadha (Aceh Besar); Juara ketiga Abidin ( Subulussalam).

“lalu kemudian Pemenang Harapan satu ada Muammar Khadafi (Aceh timur), kemudian juara harapan dua yakni Muhammad Khatami( bener meriah), sedangkan sebagai juara harapan 3 Dizky Indrawan(Subulussalam)”, Zaenal menambahkan keterangannya.
Beliau juga mengapresiasi setiap pihak yang telah terlibat dalam kesuksesan acara tersebut. “Terima kasih Kami Ucapkan Kepada Panitia yang telah bekerja secara maksimal dalam Menyukseskan Kegiatan tersebut. kemudian juga Ucapan Terima Kasih Kepada Dewan Hakim Atas Dedikasinya Saat Perlombaan”, Sebut Zaenal melalui kaun media sosialnya juga.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here